PT Gorontalo Minerals Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Bencana di Sumatera

Tabayyun.co.id, Gorontalo — PT Gorontalo Minerals menunjukkan kepedulian terhadap korban bencana alam di Sumatera dengan menyalurkan bantuan logistik berupa sembako.

Bantuan tersebut diserahkan pada Selasa, 23 Desember 2025, di Posko Baseops Lanud Halim Perdana Kusuma sebagai bagian dari dukungan kebencanaan nasional.

Bantuan yang disalurkan mencakup kebutuhan pokok dan perlengkapan kebersihan, di antaranya beras sebanyak 5.000 kilogram atau 5 ton, minyak goreng 150 liter, sarden 500 kaleng, gula 81 pax, mi instan 4.000 pcs, pasta gigi 500 pcs, sikat gigi 300 pcs, serta sabun mandi 400 pcs.

Baca Juga :  Pesan Wali Kota Adhan ke Pengurus Koperasi Merah Putih: Jangan Cari Keuntungan Pribadi

Manager PT Gorontalo Minerals, Didi Budi Hatmoko, mengatakan bantuan tersebut merupakan wujud tanggung jawab sosial perusahaan sekaligus bentuk solidaritas kepada masyarakat yang terdampak bencana.

Baca Juga :  Bertepatan HUT Sekolah, SMK Negeri 4 Melepas Puluhan Siswa PKL

“Penyaluran bantuan ini merupakan komitmen perusahaan untuk hadir dan berkontribusi dalam situasi darurat kebencanaan. Kami berharap bantuan logistik ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak bencana di Sumatera,” ujar Didi. Selasa (23/12/25).

Ia menambahkan, PT Gorontalo Minerals akan terus mendukung upaya kemanusiaan dan berkoordinasi dengan pihak terkait agar bantuan dapat tersalurkan tepat sasaran dan memberi manfaat bagi masyarakat.

Baca Juga :  Terima Kunjungan Komisi IX DPR RI di RSUD Aloei Saboe, Wali Kota Adhan Soroti Klaim BPJS

Melalui aksi ini, PT Gorontalo Minerals menegaskan komitmennya untuk tidak hanya berperan dalam kegiatan usaha, tetapi juga aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan, khususnya saat masyarakat menghadapi kondisi darurat akibat bencana alam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *