Bukan Maldini, Ini Bek Paling Menyulitkan Cristiano Ronaldo

Tabayyun.co.id, OLAHRAGA – Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengungkap sosok pemain bertahan yang paling menyulitkannya sepanjang karier profesional. Nama yang disebut bukan bek legendaris Italia atau Spanyol, melainkan mantan bek kiri timnas Inggris, Ashley Cole.

Pernyataan tersebut disampaikan Ronaldo dalam wawancara dengan El Chiringuito TV. Ia menilai Cole sebagai bek yang paling konsisten merepotkannya saat masih aktif berduel di level tertinggi sepak bola Eropa.

Baca Juga :  Malut United Bakal Tinggalkan Ternate, Stadion Kie Raha Jadi Masalah

Sepanjang perjalanan kariernya, Ronaldo telah berhadapan dengan banyak pemain bertahan kelas dunia, mulai dari Sergio Ramos hingga Paolo Maldini. Namun, menurutnya, pengalaman menghadapi Ashley Cole memberikan tantangan tersendiri.

Pada masa kejayaannya bersama Manchester United dan Real Madrid, Ronaldo kerap beroperasi sebagai pemain sayap. Peran tersebut membuatnya sering berhadapan langsung dengan full-back lawan yang bertugas meredam pergerakannya.

Dalam wawancara terpisah bersama Coach Magazine pada 2016, Ronaldo kembali menegaskan pandangannya terhadap Cole. Ia menyebut mantan bek Arsenal dan Chelsea itu sebagai lawan yang nyaris tidak memberinya ruang untuk berkembang di lapangan.

Baca Juga :  Antusias Peserta Warnai Turnamen Domino PORDI Gorontalo Sukses Digelar

“Selama bertahun-tahun saya banyak bertarung dengan Ashley Cole. Dia tidak memberi waktu untuk bernapas. Dia adalah pemain yang gigih saat berada di puncak, cepat, dan tangguh dalam duel. Anda tahu pertandingan tidak akan pernah mudah,” ujar Ronaldo.

Catatan pertemuan menunjukkan Ronaldo dan Cole saling berhadapan dalam 12 pertandingan Premier League serta dua laga internasional. Dari pertemuan tersebut, Ronaldo mencatatkan delapan kemenangan, sementara tiga laga dimenangi Cole dan tiga lainnya berakhir imbang.

Baca Juga :  El Rumi Kalahkan Jefri Nichol dalam Waktu 38 Detik

Meski demikian, rivalitas keduanya tetap dikenang sebagai salah satu duel klasik antara penyerang dan bek di era modern sepak bola Eropa. Hingga kini, Ronaldo masih aktif bermain bersama Al-Nassr, sementara Ashley Cole telah pensiun dari dunia sepak bola profesional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *